Bab 3.
Veganisme Organik untuk Menyembuhkan Bumi
Veganisme akan menyelamatkan dunia kita. Menjalankan pola makan nabati dapat menghentikan pemanasan global hingga 80%, melenyapkan kelaparan dunia, menghentikan perang, membina perdamaian, dan hal itu akan menghemat air Bumi serta banyak sumber daya berharga lainnya, menawarkan tali penyelamat bagi planet ini dan bagi umat manusia. Singkat kata, hal itu akan dengan sangat cepat menghentikan banyak masalah global yang kita hadapi sekarang.
Banyak hal dimana kita melihat dampak merusak dari perubahan iklim, seperti mencairnya Arktik, amblesnya tanah, kekurangan air dari gletser yang mencair dan bahkan semakin banyaknya badai semuanya berkaitan langsung dengan naiknya suhu Bumi. Maka yang paling utama adalah kita harus mendinginkan planet ini dahulu. Dan cara terbaik untuk menghentikan pemanasan global adalah menghentikan gas rumah kaca yang menghasilkan panas ini.
Kita telah mengetahui tentang upaya-upaya untuk mengurangi emisi seperti dari industri dan transportasi. Tetapi perubahan di sektor ini membutuhkan waktu terlalu lama – lebih lama daripada yang dapat kita tunggu dengan laju kerusakan saat ini. Salah satu cara yang paling efektif dan tercepat untuk mengurangi panas di atmosfer adalah menghilangkan produksi metana.
Metana tidak hanya memerangkap panas 72 kali lebih besar daripada karbon, ia juga hilang dari atmosfer jauh lebih cepat daripada CO2. Jadi jika kita berhenti menghasilkan metana, atmosfer akan mendingin lebih cepat dibanding jika kita berhenti menghasilkan karbon dioksida.
Vegan organik akan menghasilkan efek mendinginkan yang menguntungkan karena hal ini akan memangkas metana dan gas-gas rumah kaca lainnya yang fatal bagi kelangsungan hidup kita.
Organik, karena kita tidak ingin bahan-bahan kimia berbahaya disemprotkan ke mana-mana dan masuk ke dalam air kita, meracuni sungai, tanah dan semua kehidupan, serta membuat manusia sakit. Juga organik karena praktik ini akan menyerap sejumlah besar CO2 yang sudah ada di udara, sehingga mendinginkan planet kita.